Dongeng Putri Bulan

Dongeng Putri Bulan




Bila saya boleh memilih, sebagai penulis, saya ingin selalu menulis cerpen-cerpen seperti yang terkumpul di buku ini. Lepas, bebas, menulis seenaknya, seingatnya, seperti melayang-layang di dunia sendiri. Tak ada lingkungan. Tak ada siapapun. Kalaupun ada, semuanya adalah pelengkap saja tempat saya berkata-kata, tempat saya melepaskan lamunan.
Di buku ini terkumpul 15 cerpen. Cerpen BAJU, BUKAN KISAH CINTA BIASA, DONGENG, DEWI, HARI PALING ANEH DALAM HIDUP SAYA, LEGENDA PENAKLUK HARIMAU, LEGENDA HARIMAU DAN SUMUR TUA,  LELAKI YANG MENCARI KEINDAHAN, LUKISAN, MAYA, PUTRI BULAN, RINDU, RUMAH KONTRAKAN, TETANGGA, dan TAMU.
Bila sudah membaca cerpen-cerpen ini, sepertinya akan maklum dengan yang saya katakan tadi. Cerpen-cerpen ini seperti cermin. Saya ada dengan jelas di sana. Saya ingin terus mengembangkan diri seperti itu....
Tapi hidup kadang berjalan tidak seperti yang diinginkan. Tekanan dari berbagai pihak memaksa saya untuk menulis juga hal-hal yang lain. Bukan berarti tidak menikmati menulis "yang dipaksa" itu. Karena pemaksaan itu juga memberi warna pada diri seseorang. Saya seperti yang terlihat di cerpen-cerpen di buku ini, mungkin tidak akan seperti itu, bila tidak ada pemaksaan, penekanan, jatuh-bangun, dalam perjalanan kehiupan yang terjal ini.
Buku ini diterbitkan cetak oleh Bitread dan ebook oleh Gramedia. Saya mengucapkan terima kasih kepada teman-teman Bitread yang telah dengan tekun mengerjakan editing, setting, cover buku yang indah, sampai selesainya buku ini. Bagi yang ingin memiliki buku ini, bisa kontak langsung ke penerbit BITREAD.

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Dongeng Putri Bulan"

Posting Komentar